Rabu, 13 September 2017

Algoritma sederhana

              Hello guys!! Artikel kali ini akan membahas tentang apa itu Algoritma. Nah untuk lebih jelasnya, mari kita simak yang berikut ini:







                Mungkin banyak orang yang bertanya "apa sih Algoritma itu?", khususnya bagi para mahasiswa baru yang merupakan lulusan SMA/MTS sederajat. Algoritma berasal dari kata Algorism yang berarti "Proses menghitung menggunakan angka Arab". Kata Algorism merupakan sebutan orang barat kepada Abu Jafar Muhammad Ibnu Musa Al Khawarizmi yang kita kenal sebagai "Bapak Aljabar". Definisi dari Algoritma ialah urutan langkah-langkah yang dapat diselesaikan dengan logika dan dapat disusun secara sistematis atau dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), Algoritma didefinisikan sebagai urutan logis dalam pengambilan keputusan untuk pemecahan sebuah masalah.
                        
ilustrasi


                      Algoritma dapat kita temui pada kehidupan sehari-hari, contohnya saat kita membuat mie goreng atau saat kalian membuat sebuah pesan. Namun banyak orang tidak mengetahui bahwa hal-hal kecil ini  dapat disangkut pautkan dengan sistem Algoritma. "Bagaimana sih bentuk algoritma sederhana itu?", nah berikut ini adalah contoh Algoritma sederhana yang dapat kalian temukan sehari-hari :

 ☺CARA MEMBUAT MIE GORENG :
  • Rebuslah air sampai mendidih
  • Masukan mie goreng Instan kedalam air mendidih
  • Tunggu beberapa menit sampai mie terlihat kenyal
  • jika sudah kenyal, angkat lalu tiriskan
  • Campurkan bumbu mie goreng instan dan aduklah hingga merata



Gambaran Flowchart Pembuatan Mie goreng




                Nah, jadi kalian sudah tau kan contoh sederhana Algoritma yang dapat kalian temukan sehari-hari. Contoh diatas merupakan satu dari ratusan bahkan ribuan Algoritma. Jadi itulah penjelasan secara ringkas tentang Algoritma, kurang lebih dari artikel kali ini mohon dimaafkan karena manusia memang tidak luput dari kesalahan ✌✌✌.


    ✏ Anyone Who Has Never Made A Mistake Has Never Tried Anything New✏
-Albert Einstein

                       
Reference page :

0 komentar:

Posting Komentar